
Pancabuananews.com, kabupaten Bandung – Kadispora Kabupaten Bandung, Ir. H Kawaludin, M.M,Menyampaikan ucapan terimakasih kepada para atlet atas prestasi yang telah dipersembahkan untuk kabupaten Bandung.
Ucapan terimakasih tersebut dilontarkan Kadispora pada acara sambutan Pemberian Penghargaan Olah-raga (Uang Kadeudeuh) bagi Atlet dan pelatih peraih Medali pada event PORPROV XIV dan PEPARDA VI Jabar tahun 2022.Bertempat di Gedung Indoor Si Jalak Harupat Soreang, Jum’at, 24 Februari 2023.
Kadispora Kabupaten Bandung, Ir. H Kawaludin, M.M, dalam laporannya mengatakan, tujuan diselenggarakannya acara tersebut selain untuk memberikan penghargaan, juga untuk memotivasi para atlet dan pelatih untuk meningkatkan kualitas dan prestasi.
Disela laporannya Kadispora mengucapkan rasa bangga dan terimaksih kepada para atlet juga pelatih PORFROV dan PEPARDA yang mana telah mempersembahkan prestasi juara ke 4 dalam event PORFROV ke XIV dan ke 5 pada event PEPARDA ke VI dari 27 peserta se-Jawa Barat.
“Kami sangat berterimakasih dan bangga kepada para atlet dan pelatih yang telah mengharumkan nama Kabupaten Bandung dalam bidang olahraganya masing masing,”katanya
Dengan antusias kawaludin mengatakan bahwa pemerintah Kabupaten Bandung telah menganggarkan dana sebesar Rp.27.930.500.000 dari dana APBD untuk diberikan kepada para atlet dan pelatih sebanyak 676 orang, sebagai bentuk apresiasi, penghargaan dan dukungan agar mereka bisa lebih semangat dalam berlatih dan semoga prestasi olahraga kabupeten Bandung pada tahun tahun depan bisa lebih maju dan prestasi yang lebih baik dari sekarang” Ucapnya.
“uang kadeudeuh yang diberikan oleh pemkab Bandung ini adalah merupakan bentuk apresiasi juga penghargaan kepada para atlet dan pelatih yang telah mengharumkan nama kabupaten Bandung dalam bidang olahraga,dan semoga dapat mejadi motivasi buat atlet lainnya untuk lebih giat lagi berlatih sehinga dapat meningkatkan kualitas juga prestasi mereka dalam cabang olahraga,”imbuhnya.
Dan saya berharap kepada para atlet juga pelatih agar lebih serius dan lebih giat lagi dalam berlatih supaya prestasi olahraga kabupaten Bandung bisa lebih maju lagi dan menjadi para atlet kabupaten Bandung yang juara,pungkasnya.***(Heri).
Berita Lainnya
Oknum Polisi Diduga Permainkan Pelapor, Sudah Divonis Melanggar Kode Etik, Namun Terkesan ingin Menyepelekan
Premanisme Berkedok Debt Collector di Serang Kota: Aparat Diduga Lepas Tangan, Kasus Naik ke Polda Banten
Tak Berizin, Puluhan Reklame di Soreang hingga Banjaran Ditertibkan Satpol PP